Jumat, 14 Februari 2014

MU Kini Berharap pada Efek Training Camp di Dubai

Manchester United sedang bersiap menjalani pemusatan latihan di Dubai. Dengan performa tak oke saat ini, training camp itu diharapkan bisa berdampak sebagus tahun lalu.

Tahun lalu pemusatan latihan serupa dilakukan 'Setan Merah' yang di akhir musim berhasil menjuarai Premier League. Tetapi musim ini MU tampak amat jauh dari takhta juara akibat masih terpaku di posisi tujuh dengan selisih 15 poin ke puncak.

Mengingat akhir pekan ini MU tidak akan terlibat dalam ajang Piala FA, usai tersingkir dari Swansea di partai babak ketiga bulan Januari lalu, tim besutan David Moyes itu pun akan segera bertolak ke Timur Tengah untuk training camp.

"Kami kini akan pergi dan menjalani latihan lima hari dalam udara hangat yang mana akan membuat kami kian dekat dan semoga saja berimbas bagus buat laju kami," kata Cleverley di situs MU.

"Latihan dalam udara hangat juga bagus buat kebugaran, dan juga membuat tim kompak dan baik untuk semangat tim mengingat kami semua kumpul bareng. Kami melakukannya tahun lalu dan itu benar-benar membantu kami--semoga kali ini akan memberi efek serupa," harapnya.

Laga MU berikutnya akan dijalani pada 22 Februari mendatang dengan melawat ke markas Crystal Palace di Premier League. Beberapa hari setelah itu The Red Devils akan menyambangi Olympiakos dalam partai leg pertama babak 16 besar Liga Champions.