Minggu, 30 Maret 2014

Prangko Bergambar Ibra Laris Manis

Stockholm - Satu set prangko Zlatan Ibrahimovich akhirnya diluncurkan secara komplet. Dinas Pos Swedia mengklaim prangko bergambar kapten timnas Swedia itu laku keras.

Rencana peluncuran prangko Ibra sebenarnya sudah diumumkan sejak November tahun lalu. Imbasnya, dinas pos Swedia pun sudah menerima pemesanan.

Nah, sesuai rencana rilis prangko dilakukan pada 27 Maret waktu setempat. Satu set dijual 6 poundsterling atau sekitar Rp 113.000.

Masing-masing set terdiri dari lima pose Ibra yang berbeda. Tiga pose di antaranya adalah rentetan proses tendangan salto saat mengalahkan Inggris 4-2 pada November 2012. Dua lainnya, saat Ibra melakukan perayaan gol dan Ibra yang sedang tersenyum senang.

"Ini penghargaan yang luar biasa. Secara pribadi, saya sering mendapatkan kiriman surat tagihan dan mereka tak mempunyai prangko yang bagus. Saya harap tak seperti itu lagi," ucap Ibra saat peluncuran perangko tahun lalu seperti dikutip Daily Mail.

Dinas Pos Swedia sudah menerima banyak pemesanan. Kendati yang memborong prangko itu adalah orang-orang Swedia, namun fans dari luar negeri-lah yang menikmati mengoleksi tersebut.

"Kami sudah menjual 5 juta lembar prangko sejauh ini dan (jumlah) itu cukup banyak," kata Kepala Urusan Prangko Dinas Pos Swedia Britt-Inger Hahne.

"Prancis tertarik. Satu konsumen memesan 1.500 set untuk diberikan kepada teman-temannya di Prancis. Zlatan sebuah posisi yang unik di dalam lapangan, di antara fans dan sekarang juga di atas prangko," jelas Hahne.

Penghargaan dari Swedia untuk Ibra itu bukan yang pertama kali. Sebelumnya Ibra sudah mendapatkan tempat khusus di Swedia. Akhir tahun 2012 Zlatanera menjadi salah stau kata yang masuk ke dalam kamus nasional Swedia. Zlatanera merupakan kata kerja yang secara harfiah diartikan "menjadi Zlatan", yakni "seseorang yang menggunakan kekuatan yang dimiliki untuk mengejar keyakinannya" dan bisa juga dimaknai "mendominasi".

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2014/03/30/090022/2540759/424/prangko-bergambar-ibra-laris-manis